Kebangkitan Spurs dan Tandukan Romero
Memasuki babak kedua, tuan rumah meningkatkan intensitas serangan. Yves Bissouma sempat menguji ketangguhan Alphonse Areola melalui sepakan jarak jauh, namun sang kiper masih tampil sigap. Upaya keras Spurs akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-64. Berawal dari umpan silang presisi Pedro Porro, Cristian Romero memenangi duel udara dan menyundul bola masuk ke gawang West Ham.
Skor imbang 1-1 membuat tempo permainan semakin panas. Kombinasi Porro dan Romero hampir membawa Spurs berbalik unggul pada menit ke-74, namun kali ini sundulan sang bek asal Argentina masih melambung tipis di atas mistar gawang Areola.


