Pelatih asal Inggris, John Herdman, resmi menjabat sebagai juru taktik Timnas Indonesia. Ia pun langsung mengatakan kalau Indonesia dan Kanada memiliki banyak kesamaan.
Skuad Garuda akhirnya memiliki pelatih setelah ditinggal Patrick Kluivert. PSSI selaku federasi sepak bola Indonesia resmi menunjuk John Herdman sebagai pelatih pada Sabtu (3/1) siang kemarin.
Herdman nantinya tak hanya menangani timnas di level senior. Ia kabarnya juga akan menjabat sebagai pelatih Timnas U-23.
Ditunjuk sebagai pelatih timnas, John Herdman memiliki komentar unik mengenai Indonesia. Menurutnya, Skuad Garuda memiliki kesamaan dengan Kanada.
BACA JUGA: John Herdman Bersedia Tinggal di Indonesia Selama Menjabat Pelatih Timnas
“Apa yang saya lihat, talenta-talenta itu ada. Rasanya sangat mirip dengan Kanada,” tutur pelatih asal Inggris tersebut melansir The Canadian Press.
“Negara besar, potensi besar dengan pemain lokal, tetapi juga kemampuan merekrut pemain berkewarganegaraan ganda, dan mereka sudah memulai perjalanan itu,” tambahnya.
Apa yang dikatakan Herdman mengenai Indonesia dan Kanada memang ada benarnya juga. Tim asal Amerika Utara tersebut juga diisi oleh pemain berketurunan, dikombinasikan dengan pemain lokal.
Sebelum melatih Indonesia, Herdman juga melatih Kanada yang diisi oleh pemain kombinasi. Mereka pun sukses merangkak naik di ranking FIFA.
Ia juga membantu Les Rouges, julukan Kanada, lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.


