Patrick Kluivert telah mengumumkan daftar 32 pemain yang akan memperkuat Timnas Indonesia dalam dua laga di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan kandang melawan China dijadwalkan pada 5 Juni 2025 dan disusul dengan laga melawan Jepang lima hari kemudian.
Skuad yang dipanggil memperlihatkan perpaduan antara pemain-pemain pilar yang sudah menjadi andalan, seperti Jay Idzes dan Thom Haye. Selain itu, ada juga kejutan dengan kembalinya Stefano Lilipaly.
Namun, Maarten Paes dan Marselino Ferdinan dipastikan absen saat menjamu China akibat akumulasi kartu kuning dari laga sebelumnya kontra Bahrain. Meskipun demikian, keduanya tetap masuk dalam daftar panggil karena mereka bebas dari sanksi untuk pertandingan tandang melawan Jepang.
Komposisi skuad kali ini kembali menonjolkan sinergi antara pemain yang berkarier di kompetisi domestik dan pemain diaspora yang merumput di berbagai liga mancanegara. Sebanyak 16 pemain yang dipanggil saat ini bermain di luar negeri, dengan 12 di antaranya berkiprah di liga-liga top Eropa.
Saat ini, Indonesia menempati posisi keempat di Grup C dengan raihan sembilan poin, unggul tiga angka dari Bahrain dan China. Dua pertandingan sisa ini akan menjadi penentu nasib Skuad Garuda, apakah mampu lolos langsung ke Piala Dunia 2026 atau harus berjuang di putaran keempat.
BACA JUGA: AC Milan Tak Tertarik Permanenkan Tammy Abraham, Akan Kembali Ke AS Roma Musim Panas Ini
DAFTAR PEMAIN TIMNAS INDONESIA
Penjaga gawang: Ernando Ari, Maarten Paes, Reza Arya, Emil Audero, Nadeo Argawinata
Belakang: Jay Idzes, Justin Hubner, Jordi Amat, Mees Hilgers, Rizky Ridho
Tengah: Thom Haye, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Joey Pelupessy, Nathan Tjoe A On
Sayap: Yance Sayuri, Shayne Pattynama, Pratama Arhan, Calvin Verdonk, Dean James, Kevin Diks, Yakob Sayuri, Sandy Walsh, Eliano Reijnders, Asnawi Mangkualam
Depan: Septian Bagaskara, Ramadhan Sananta, Ole Romeny, Stefano Lilipaly, Rafael Struick, Egy Maulana Vikri