Pendukung Malut United pun memberikan komentar beragam atas ketiga idola mereka. “Asyik jadi staffsus presiden Safrudin Tahar, Alwi Slamat, dan Septian David Maulana.”
Sebelum memutuskan bergabung dengan Malut United, nama Septian David Maulana masih tercatat sebagai wakil PSIS saat masa pemilihan pemain yang melibatkan 50 sosok terbaik dari berbagai klub Liga 1.
Sesuai jadwal yang dirilis OC Piala Presiden 2025, tim Liga Indonesia All-Star akan memulai pertandingan menghadapi Oxford United yang diperkuat dua penggawa Timnas Indonesia, Ole Romeney dan Marselino Ferdinan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 6 Juli mendatang, pukul 19.30 WIB.