PSM Makassar Sudah Tentukan Pelatih Baru

PSM Makassar akan memperkenalkan pelatih baru untuk mengarungi sisa kompetisi BRI Super League 2025/26. Manajer Tim PSM Makassar, Muhammad Nur Fajrin mengatakan, dalam dua pekan terakhir ada beberapa kandidat pelatih kepala yang dijajaki.

Setelah melalui komunikasi intensif, PSM akhirnya telah menentukan satu nama. “Kita sudah memutuskan satu nama. Insya Allah dalam waktu dekat tiba di Makassar. Kemudian akan kita perkenalkan,” kata Fajrin kepada awak media.

Calon pelatih kepala tersebut, lanjut Fajrin, cocok dengan kebutuhan tim saat ini. Hal itu diketahui lewat wawancara yang dilakukan langsung pihak PSM. “Kami mewawancarai untuk mengetahui karakter dan ide pelatih baru. Apakah sesuai tidak dengan kebutuhan tim serta target dari PSM Makassar,” lanjut Fajrin.

BACA JUGA: Maccabi Tel Aviv Pastikan akan Menolak Tiket Pembagian dari Aston Villa

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru