Kabar Tim
Gerald Vanenburg diperkirakan akan menurunkan skuad terbaiknya di laga ini. Trio Lini tengah Arkhan Fikri, Roby Darwis dan Toni Firmansyah akan tetap menjadi andalan, menyokong Rayhan Hannan, Jens Raven dan Rahmat Arjuna yang berada di lini serang. Sementara itu, Ahmad Maulana, Brandon Scheunemann, Muhammad Ferrari dan Dony Tri Pamungkas akan mengawal pertahanan, dengan Muhammad Ardiansyah diprediksi akan menjadi penjaga gawang utama di laga ini.
Di sisi lain, Malaysia juga akan tampil dengan kekuatan penuh. Duo penyerang Fergus Tierney dan Ziad El-Basheer akan menjadi juru gedor Harimau Malaya, didukung oleh Danish Haykal, Hakimi Danish, Haqimi Azim dan Nabil Qayyum dari lini tengah.
Perkiraan Line Up
Indonesia U23 (4-3-3): Ardiansyah; Maulana, Scheunemann, Ferrari, Dony Tri; Arkhan, Roby, Toni; Hannan, Raven, Arjuna
Malaysia U23 (4-4-2): Sharani; Yusuf, Arsyad, Fazili, F. Danish; Haykal, H. Danish, Azim, Qayyum; Tierney, El-Basheer
