Pelatih kepala Manchester United, Ruben Amorim, menegaskan tidak ingin melepas satu pun pemain pada bursa transfer Januari kecuali klub berhasil mendatangkan pengganti.
Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee sama-sama menginginkan kesempatan bermain yang lebih reguler pada paruh kedua musim.
Mainoo masih berhasrat dipinjamkan ke klub lain, sementara Zirkzee dikaitkan dengan kemungkinan kembali ke Italia.
Namun, meski skuadnya akan kembali diperkuat pada pertengahan bulan depan dengan pulihnya beberapa pemain, Amorim menilai jumlah pemain yang dimilikinya masih belum cukup untuk menghadapi pengurangan skuad.
BACA JUGA: Ruben Amorim Sebut Mustahil Menggantikan Bruno Fernandes
“Akan sangat sulit bagi siapa pun untuk meninggalkan klub jika kami tidak mendapatkan pengganti,” ujar Amorim.
“Kami kekurangan pemain. Bahkan dengan skuad lengkap sekalipun, kami masih kurang untuk menghadapi berbagai kemungkinan yang bisa terjadi.”
“Kami adalah klub dengan tanggung jawab besar. Kami menghadapi semua masalah ini dan, baik di benak media, di benak saya, maupun semua orang, kami harus memenangkan setiap pertandingan. Apa pun yang terjadi. Tidak ada alasan,” tambahnya.
Amorim juga dipastikan tidak dapat menurunkan tujuh pemain senior pada laga Boxing Day melawan Newcastle.
Mainoo masih absen karena cedera betis, sementara dua bek, Matthijs de Ligt dan Harry Maguire, juga dipastikan tidak bisa tampil.


