John Herdman Sebut Pemain Muda Butuh Jam Terbang di Kompetisi Domestik

Pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman, ternyata cukup senang dengan potensi pemain muda Tanah Air. Ia mengatakan kalau jam terbang yang cukup di kompetisi domestik bisa membantu perkembangan pemain.

John Herdman diresmikan sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Selasa (13/1) lalu. Ia menggantikan posisi Patrik Kluivert yang sudah lebih dulu didepak PSSI.

Pelatih asal Inggris itu pun kemudian mendapatkan pertanyaan soal sepak bola Indonesia dan potensi yang dimiliki calon anak asuhnya.

Menurutnya, Indonesia memiliki banyak sekali pemain muda potensial. Oleh sebab itu, penting bagi mereka untuk mengasah kemampuan dan mencari jam terbang di kompetisi domestik.

BACA JUGA: John Herdman: Mengubah Keraguan Menjadi Identitas Timnas

“Kita juga memiliki pemain seperti Rizky Ridho, yang saat ini bermain cukup baik di liga, dan semoga saja dia bisa meningkatkan kemampuannya lebih jauh lagi,” tutur Herdman saat diresmikan sebagai pelatih Timnas Indonesia.

“Anda tahu, saya rasa penting bagi pemain muda kita, seperti para pemain muda di Borneo FC, mereka mendapatkan menit bermain yang baik. Dan mereka tahu bahwa pelatih tim nasional memantau perkembangan mereka.

“Itu penting. Para pemain muda ini adalah masa depan kita,” tambahnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru