Federasi sepak bola Indonesia, PSSI, resmi menunjuk John Herdman sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu kabarnya mendapatkan kontrak jangka panjang.
Penggemar sepak bola Tanah Air dikejutkan dengan pengumuman pelatih baru Timnas Indonesia pada Sabtu (3/1) siang kemarin. John Herdman resmi mengemban peran sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia.
Tak hanya di level senior, Herdman kabarnya juga akan menjalani tugas sebagai pelatih untuk tim level U-23.
Kontrak Herdman sebagai pelatih pun langsung menjadi perbincangan. Seberapa lama pelatih yang pernah menangani Kanada dan Toronto FC tersebut menjabat sebagai pelatih.
BACA JUGA: PSSI Resmi Menunjuk John Herdman Sebagai Pelatih Anyar Timnas Indonesia
Mengutip situs Kita Garuda, PSSI menjelaskan bahwa skema kontrak Herdman adalah kontrak jangka panjang. Dengan rincian 2+2 tahun, yang mana jika ditotal akan mencapai 4 tahun.
“Herdman dikontrak dengan skema jangka panjang, 2+2 tahun, dan diberi peran ganda sebagai pelatih Timnas Senior dan U-23,” tulis pernyataan PSSI di situs Kita Garuda.
Sebelum memilih Herdman, kandidat pelatih Timnas Indonesia ada beberapa nama. Salah satunya adalah legenda sepak bola Belanda, Giovanni van Bronchorst.
Setelah berbagai pertimbangan, kursi kepelatihan Skuad Garuda jatuh ke tangan Herdman.


