Liverpool meraih kemenangan krusial atas Real Madrid di hadapan pendukungnya di Anfield dalam laga fase liga Liga Champions, Rabu (5/11) dini hari WIB. Gol tunggal Alexis Mac Allister memastikan kemenangan tipis 1-0, yang sekaligus membawa The Reds mendaki klasemen sementara.
Kini, Liverpool mengoleksi sembilan poin dan duduk di peringkat keenam, menyamai perolehan poin Real Madrid yang menempati posisi kelima.
Pasukan Arne Slot menampilkan permainan penuh percaya diri sejak peluit awal berbunyi. Dominasi total tuan rumah terlihat jelas, khususnya di babak pertama.
Dominik Szoboszlai menciptakan peluang emas pertama pada menit ke-28 setelah menerima umpan matang dari Florian Wirtz. Gelandang Hungaria itu melepaskan tembakan keras, namun Thibaut Courtois melakukan penyelamatan refleks gemilang dengan kakinya.
BACA JUGA: Conor Bradley Tunjukkan Bahwa Liverpool Sudah ‘Move On’ Dari Trent Alexander-Arnold!


