Hansi Flick Inginkan Perubahan Mental Pemain Barcelona Jelang Hadapi Inter Milan

Hanya berselang beberapa hari usai euforia menjuarai Copa del Rey, tensi tinggi kembali menyelimuti Barcelona, dan Hansi Flick menegaskan timnya wajib menunjukkan perubahan signifikan dalam mentalitas dan pendekatan saat menjamu Inter Milan di leg pertama semi-final Liga Champions.

Jelang laga krusial ini, Flick tak ragu melontarkan pujian setinggi langit kepada calon lawannya. Inter Milan, menurutnya, adalah tembok kokoh yang akan menyulitkan pergerakan Lamine Yamal dan kolega.

“Fokus kami sepenuhnya tertuju pada leg pertama. Inter akan menjadi lawan yang sangat sulit; mereka memiliki salah satu pertahanan terbaik di Eropa. Lini tengah mereka solid, dan kedua penyerang mereka sangat berbahaya. Selain itu, transisi mereka juga mematikan. Mereka bertahan dengan baik, namun juga sangat efektif dalam menyerang. Kami harus siap segalanya,” ujar Flick dalam konferensi persnya.

“Liga Champions adalah peluang emas bagi Inter untuk meraih gelar bergengsi ini. Ini adalah kompetisi yang berbeda, dan hasil pertandingan sebelumnya tidak lagi relevan. Bagi beberapa pemain senior mereka, ini mungkin kesempatan terakhir mereka untuk memenangkannya, jadi mereka pasti akan memberikan 100 persen kemampuan mereka. Kami pun harus melakukan hal yang sama.”

Flick juga enggan ambil pusing soal jadwal padat Inter yang bermain sehari setelah Barcelona di liga domestik. Baginya, fokus utama adalah mempersiapkan timnya sendiri untuk meraih kemenangan di leg pertama.

“Saya tidak tahu soal itu. Itu bukan urusan saya, fokus saya adalah pada tim sendiri. Kami memiliki mentalitas untuk memenangkan leg pertama dan menampilkan performa terbaik,” jawabnya singkat.

BACA JUGA: Dean James: Antara Cedera dan Kerinduan untuk Bermain di SUGBK

BAHAS TAKTIK INTER

Lebih lanjut, Flick mengungkapkan bahwa tim pelatih telah menganalisis taktik Inter di bawah komando Simone Inzaghi yang kerap menyulitkan tim-tim besar Eropa. Sesi latihan hari ini pun dimanfaatkan untuk mematangkan strategi yang tepat.

“Tentu saja, kami berlatih hari ini. Tentu ada taktik yang kami siapkan. Kami juga memantau kondisi fisik pemain untuk memastikan mereka siap bermain tanpa mengambil risiko yang tidak perlu. Hari ini, setelah dua hari pemulihan, adalah waktu yang tepat untuk melatih taktik tersebut,” jelas Flick.

“Hari ini kami bertemu dan membahas perubahan yang perlu kami lakukan. Mereka kemungkinan akan bermain dengan lima pemain di lini tengah, dan kami harus mampu melindungi ruang-ruang penting. Sangat krusial bagi kami untuk mempertahankan penguasaan bola dan meminimalisir kesalahan, karena mereka memiliki organisasi permainan yang sangat baik. Kami harus sangat fokus pada bola dan juga pertahanan,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru