AS Roma menunjukkan taji sebagai kandidat kuat peraih Scudetto musim ini setelah melumat Genoa 3-1 di Stadion Olimpico, Selasa (30/12/2025). Kemenangan meyakinkan ini membawa armada Il Lupi merangsek ke posisi empat besar sekaligus memberikan sinyal bahaya bagi Inter Milan yang berada di puncak klasemen.
Sejak peluit awal berbunyi, tim Serigala Ibukota langsung mengurung pertahanan lawan. Keran gol terbuka pada menit ke-14 berkat blunder fatal bek Genoa, Sebastian Otoa. Sundulan halauan Otoa yang mengarah ke belakang justru menjadi umpan matang bagi Matias Soule. Pemain asal Argentina tersebut dengan dingin menaklukkan kiper Daniele Sommariva untuk membawa Roma unggul 1-0.
Hanya berselang lima menit, publik Olimpico kembali bergemuruh. Manu Kone mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan umpan tarik akurat Gianluca Mancini. Sepakan Kone yang sempat mengenai pemain bertahan lawan membuat bola berubah arah dan mengecoh Sommariva.
BACA JUGA:Â Riyad Mahrez Jadi Pahlawan Kemenangan Aljazair Atas Burkina Faso


