Christian Horner Berharap Kembali ke F1, Lakukan Pendekatan ke Semua Tim

Di tengah spekulasi mengenai masa depannya di dunia Formula 1, Christian Horner disebut-sebut aktif menjajaki berbagai peluang. Andy Cowell, kepala eksekutif Aston Martin, mengungkapkan bahwa mantan bos tim Red Bull itu telah menghubungi hampir seluruh pemilik tim. Alasannya adalah untuk kembali ke ajang balap tersebut.

Meski Aston Martin sempat dikaitkan dengan Christian Horner, Cowell menegaskan bahwa setelah berkoordinasi dengan pemilik tim Lawrence Stroll di Grand Prix Singapura, mereka memutuskan untuk tidak mengajak mantan berusia 51 tahun itu bergabung baik dalam peran operasional maupun sebagai investor.

Respons serupa datang dari berbagai tim. Ayao Komatsu dari Haas mengakui bahwa Horner telah melakukan pendekatan kepada tim asal Amerika tersebut. Namun, menekankan bahwa “Belum ada perkembangan lebih lanjut. Semuanya sudah selesai.”

BACA JUGA: Hollywood Derby antara Wrexham Melawan Birmingham Berakhir Imbang

Sementara Steve Nielsen dari Alpine mengungkap hubungan personal antara penasihat eksekutif tim mereka Flavio Briatore dengan Horner, namun menambahkan, “Saya tidak tahu apa yang mereka bicarakan. Yang saya tahu, Christian tidak punya rencana untuk datang ke Alpine, tapi bukan berarti itu tidak akan terjadi.”

Di kubu Williams, James Vowles menyatakan bahwa Horner belum melakukan kontak dengan mereka. “Kami sangat puas dengan struktur yang kami miliki dan itu berhasil,” kata Vowles. “Saya tidak melihat alasan untuk mengubahnya.”

Pernyataan penolakan juga datang dari tim Cadillac yang akan masuk F1. CEO Dan Towriss dengan tegas menyatakan, “Belum ada pembicaraan dengan Christian Horner dan tidak ada rencana untuk melakukannya.”

Horner kini memiliki kebebasan untuk kembali ke F1 pada pertengahan tahun depan setelah menyelesaikan paket pesangon dengan Red Bull pada 22 September. Keputusan pemecatan dirinya sebagai kepala tim Red Bull usai Grand Prix Inggris bulan Juli lalu diakhiri dengan penyelesaian finansial yang menurut sejumlah sumber di Red Bull mencapai 60 juta euro (£52 juta).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru