Bekuk Semen Padang, PSIM Yogyakarta Merangkak Ke Papan Atas

PSIM Yogyakarta berhasil mengukir kemenangan penting di laga pekan ke-16 BRI Super League 2025/26. Bermain di kandang sendiri di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (4/1), Laskar Mataram unggul tipis 1-0 atas Semen Padang FC.

Gol semata wayang PSIM pada laga itu dicetak oleh Ze Valente di menit ke-64 lewat titik penalti. Ini tentu menjadi hasil yang cukup melegakan bagi Laskar Mataram. Pasalnya, PSIM di laga lawan Kabau Sirah itu tidak tampil dengan skuad terbaiknya. Dua pemain asing yakni Anton Fase dan Yusaku Yamadera absen akibat cedera dan pemain muda andalan PSIM, Raka Cahyana yang juga harus absen dikarenakan mendapat kartu merah di laga terakhir PSIM.

Tambahan tiga poin dari laga lawan Semen Padang ini membuat PSIM berhasil mempertahankan eksistensinya di papan atas klasemen sementara. PSIM kini mengoleksi nilai 27 dan ada di peringkat ke-6. Dari 16 laga yang sudah dijalani, PSIM mencatat tujuh kali menang, enam kali imbang dan tiga kali kalah.

BACA JUGA: Rasmus Hojlund Dipastikan akan Dipermanenkan oleh Napoli

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru