Barcelona harus menelan pil pahit setelah impian mereka untuk memboyong sayap lincah Athletic Club, Nico Williams, harus pupus untuk kedua kalinya secara beruntun. Pemain internasional Spanyol itu telah menegaskan kesetiaannya kepada klub Basque tersebut dengan menandatangani kontrak jangka panjang, mengakhiri spekulasi transfer yang ramai beredar.
Kabar ini tentu menjadi pukulan telak bagi Blaugrana. Setelah memburu Williams mati-matian, bahkan bersedia menebus klausul pelepasannya sebesar €58 juta musim panas ini, harapan mereka kandas.
Sebelumnya, Williams dikabarkan telah menyatakan kesediaannya untuk pindah ke Camp Nou, namun keraguan Barcelona dalam memberikan jaminan pendaftaran pemain menjadi batu sandungan. Kondisi finansial klub yang masih belum stabil disinyalir menjadi penyebab utama kegagalan ini.
Menurut berbagai laporan, komitmen Williams kepada Athletic Club benar-benar luar biasa. Pemain berusia 22 tahun ini dilaporkan akan terikat kontrak hingga tahun 2035, sebuah durasi yang sangat jarang terlihat di sepak bola modern. Kontrak fantastis ini sekaligus menepis rumor yang menyebutkan bahwa Bayern Munich juga turut dalam perburuan sang winger.
BACA JUGA:Â Demi Menit Bermain, James McAtee Pertimbangkan Tinggalkan Manchester City?