Diego Simeone Pasrah Atletico Madrid Gagal Juara La Liga

Atmosfer Estadio Gran Canaria membara bukan karena pesta gol tuan rumah, melainkan karena tamparan kenyataan yang menghantam Diego Simeone dan pasukannya.

Gol telat Javier Munoz pada menit ke-93 memastikan kekalahan 1-0 Atletico Madrid dari Las Palmas, sebuah hasil yang mengirimkan gelombang kejut ke seantero ibukota Spanyol. Bukan hanya tiga poin melayang, namun asa untuk merengkuh mahkota La Liga musim ini resmi terkubur dalam dinginnya malam di Kepulauan Canary.

“Untuk memiliki peluang memenangkan liga, kami harus mencatatkan angka yang sempurna. Kami tidak melakukannya di Las Palmas,” ujar Simeone usai laga.

BACA JUGA: Tatap Final Copa Del Rey, Bos Real Madrid Carlo Ancelotti Siapkan Taktik Jitu

ATLETICO TERLEMPAR DARI PERBURUAN GELAR

Kekalahan ini menambah pil pahit dalam musim yang beart bagi Los Rojiblancos. Mimpi Eropa mereka kandas di tangan rival sekota, Real Madrid, dalam panggung Liga Champions. Ambisi meraih trofi domestik lainnya, Copa del Rey, juga sirna setelah Barcelona menunjukkan superioritasnya.

Sementara Blaugrana masih berpeluang merengkuh treble, dan Madrid membidik double, Simeone justru harus menerima kenyataan pahit mengakhiri musim tanpa satu pun gelar bergengsi di tangan.

Performa Atletico dalam beberapa pekan terakhir memang jauh dari kata meyakinkan. Hanya dua kemenangan dalam enam pertandingan liga terakhir menjadi bukti inkonsistensi yang merusak momentum. Laga kontra Las Palmas memperjelas masalah yang mendera: kesulitan membongkar pertahanan rapat lawan dan efektivitas serangan yang tumpul.

“Babak pertama cukup bagus, tetapi kiper mereka tidak membiarkan kami memimpin. Kami mengendalikan serangan balik mereka dengan baik dan ruang,” ujar sang manajer.

“Pertandingan dimulai dengan membosankan di babak kedua, kami tidak dapat menghasilkan apa yang kami harapkan. Gol mereka merupakan ciri khas dari penampilan babak kedua kami secara keseluruhan.”

Kendati demikian, satu tiket Liga Champions musim depan hampir pasti menjadi milik Atletico Madrid, mengingat La Liga kini memberikan lima jatah kualifikasi. Namun, bagi Simeone, lolos ke kompetisi tertinggi Eropa tanpa mampu menantang gelar domestik terasa seperti kemenangan yang hambar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru