Manchester United Hindari Kekalahan di Kandang Leeds United

Manchester United hampir saja menelan kekalahan dalam lanjutan Liga Inggris di awal tahun ini. Melawat ke markas Leeds United, mereka sukses mencuri poin.

Laga yang bertajuk Derby of The Roses tersebut berlangsung pada Minggu (4/1) malam WIB kemarin. Leeds dan MU harus puas berbagi poin.

Di babak pertama, jalannya laga sebenarnya cukup alot. Kedua tim memang menciptakan peluang, namun sayang tak ada yang bisa dimaksimalkan.

Skor kacamata pun membersamai kedua tim saat turun minum.

BACA JUGA: Ruben Amorim Sebut Mustahil Menggantikan Bruno Fernandes

Babak kedua, Leeds coba ambil inisiatif untuk lebih agresif dalam menyerang. Hasilnya tercipta pada menit 62.

Brenden Aaronson mampu menceploskan bola melewati penjaga gawang MU, Senne Lamens. Lini pertahanan Setan Merah sedikit lengah, membiarkan Aaronson mendapatkan bola.

Namun, keunggulan Leeds tak bertahan lama. Matheus Cunha langsung menyamakan kedudukan, tiga menit setelah gol dari Aaronson. Kombinasi umpan-umpan apik dari Casemiro dan kawan-kawan membuahkan gol penting.

Hingga peluit panjang berbunyi, skor imbang 1-1 tetap bertahan. Leeds dan MU pun harus puas berbagi poin di laga Derby of The Roses.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru