Pep Guardiola: Yakin Tahun Ini Milik City atau Arsenal?

Pertanyaan dilemparkan Pep Guardiola perihal kemungkinan persaingan gelar Liga Premier musim ini hanya untuk Manchester City dan Arsenal.

Kemenangan telak 4-1 atas rival mereka, Aston Villa, pada Selasa lalu memperkuat posisi skuad besutan Mikel Arteta dengan keunggulan lima poin atas City.

Kekalahan itu membuat Unai Emery dan timnya yang menduduki peringkat ketiga tertinggal enam poin dari puncak. Namun City berpeluang memangkas jarak menjadi dua poin saja apabila meraih kemenangan saat melawan Sunderland.

Menanggapi pertanyaan apakah hanya City atau The Gunners yang akan menjadi penantang tunggal, Pep Guardiola balik bertanya, “Apakah Anda yakin?”

“Beberapa minggu lalu hanya Arsenal, dua hari lalu ada tiga [tim] yang bersaing memperebutkan gelar. Dan sekarang hanya satu. Kita lihat saja nanti,” ujarnya.

BACA JUGA: Kondisi Membaik, Anthony Joshua Sudah Diperbolehkan Pulang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Terbaru