Gary O’Neil memutuskan untuk mundur dari proses rekrutmen manajer Wolves setelah sebelumnya ia pernah dilepas oleh klub. Pria 42 tahun itu sempat dipertimbangkan untuk menggantikan Vitor Pereira yang baru saja dipecat. Padahal ia sendiri dipecat sebelas bulan silam. Dilansir dari BBC Sport, hampir seluruh kesepakatan telah disetujui sebelum O’Neil akhirnya menarik diri.
Wolves diketahui masih menjajaki beberapa nama lain, termasuk Erik ten Hag, mantan pelatih Manchester United. Sebelumnya Ten Hag dipecat Bayer Leverkusen pada September lalu setelah hanya menangani tiga pertandingan. Meski sudah tidak bertugas sejak Desember tahun lalu, O’Neil masih menerima pembayaran dari Wolves. Hal itu sesuai paket pesangon dua belas bulan yang disepakati.
Dilansir dari BBC Sport bahwa Gary O’Neil dan Rob Edwards, manajer Middlesbrough, masuk dalam daftar kandidat pengganti Pereira di Molineux. Pereira, yang dulu menggantikan O’Neil pada Desember 2023, dipecat pada hari Minggu menyusul kekalahan 3-0 di Fulham yang membuat Wolves terpuruk di dasar klasemen dengan jarak delapan poin dari zona aman.
Tim tersebut hanya mampu mengumpulkan dua poin dari sepuluh laga terakhir, sebuah rekor terburuk yang tidak dialami oleh klub manapun di Liga Premier musim ini. Sementara itu, posisi Edwards di Middlesbrough dianggap akan menimbulkan kendala karena klubnya berhak meminta biaya kompensasi yang besar.
BACA JUGA: Daftar Skuad Timnas Indonesia U-17 Di Piala Dunia U-17 2025


